TNI AL, Nias,- Prajurit Lanal Nias mengikuti kegiatan Uji Terampil Gladi Tugas Tempur (Glagaspur) Pangkalan Tingkat P1 dan P2 Tahun 2025 yang dilaksanakan selama 2 hari tanggal 24 dan 25 Juli 2025 di Mako Lanal Nias.

Komandan Lanal Nias, Letkol Laut (P) Lexy Effraim Dumais, S.E., M.Tr.Opsla., hadir dalam
Pembukaan Uji Terampil Glagaspur Pangkalan Tingkat P1 dan P2 yang dibuka oleh Danpuslat Glagaspur Kolat Koarmada I Letkol Laut Muhamad Taufik Kurniawan, M.Tr.Opsla., selaku Ketua Tim Uji Terampil. Turut hadir seluruh Perwira Staf Lanal Nias dan Tim Uji Terampil Kolat Koarmada I, bertempat di Ruang Bima Mako Lanal Nias, Jalan Baloho Indah, Kecamatan Telukdalam, Kabupaten Nias Selatan, Provinsi Sumatera Utara, Kamis (24/7/2025).
Dalam sambutannya, Komandan Lanal Nias mengucapkan selamat datang kepada Tim Uji Terampil Kolat Koarmada I di Lanal Nias, serta menyampaikan Lanal Nias sudah siap untuk mengikuti kegiatan Uji Terampil P1 dan P2, dan mengharapkan bimbingan dan koreksi oleh Tim Kolat Koarmada I.
Sementara itu, Danpuslat Glagaspur Kolat Koarmada I membacakan Sambutan Pangkoarmada I sekaligus membuka kegiatan Uji Terampil Glagaspur Pangkalan Tingkat P1 dan P2. Kegiatan ini bertujuan untuk melatih keterpaduan komando, kendali, komunikasi antar personel dan kerjasama taktis di lapangan serta untuk meningkatkan keterampilan perorangan maupun kelompok dalam satu satuan tugas operasi.
Para peserta latihan agar melaksanakan latihan ini dengan penuh kesungguhan, disiplin dan tanggung jawab sehingga tujuan serta sasaran latihan dapat tercapai.
Adapun Uji Terampil Tingkat P1-P2 di Lanal Nias diawali dengan Pengecekan Software dan Hardware dalam semua bidang diantaranya uji tulis untuk Perwira, Bintara dan Tamtama sesuai Korps, Kecakapan Bahari, Bongkar Pasang Senjata SS-1, Bongkar Pasang Pistol, Drill Menembak, Drill Renang Militer di Laut, Permildas/PBB, Drill PDD Khas TNI Angkatan Laut dan juga Drill Hanlan.
(Pen Lanal Nias)